40 Anggota DPRD Terpilih Dilantik Tanggal 5 Agustus 2024

    40 Anggota DPRD Terpilih Dilantik Tanggal 5 Agustus 2024

    PANGANDARAN JAWA BARAT - Sebanyak 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran akan dilantik di Gedung DPRD Pangandaran dan pelantikan ini menandai awal masa bakti baru bagi para wakil rakyat yang terpilih pada Pemilu Legislatip 2024.
    Demikian disampaikan Humas DPRD Kabupaten Pangandaran, Aang Kalwan kepada beberapa awak media saat ditemui di ruang kerjanya.(26/06/2024)

    Aang menjelaskan, pelantikan tersebut direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 5 Agustus mendatang. 
    "Dari 40 anggota DPRD yang terpilih, 16 di antaranya adalah anggota baru, sementara 24 lainnya merupakan anggota petahana "kata Aang".

    Aang menambahkan, pelantikan anggota DPRD tersebut rencananya akan dilakukan di ruang rapat paripurna, seperti pelantikan tahun-tahun sebelumnya "ucapnya".

    Sementara di tempat terpisah Ketua KPU Kabupaten Pangandaran Muhtadin, mengatakan, seluruh anggota DPRD yang terpilih dan berencana maju sebagai calon bupati atau wakil bupati harus mengundurkan diri sebelum proses pendaftaran. 
    "Pengunduran diri ini harus dilakukan melalui surat keputusan resmi "ujarnya".(Anton AS)

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Pilkada 2024, PMII STITNU Alfarabi...

    Artikel Berikutnya

    Anggota DPRD Citra Pitriyami: Kabupaten...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polda Jabar Terjunkan 21 Ribu Personel Amankan Pilkada Serentak
    Patroli Terpadu Pilkada 2024, Kapolres Subang Cek Kesiapan Sejumlah TPS Jelang H-1 Pencoblosan
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami